Saturday, April 4, 2015

Obat Borok Alami

Cara mengobati penyakit borok secara tradisional dengan menggunakan ramuan herbal atau obat borok alami.


Obat Borok Alami

Borok adalah luka yang terbuka pada kulit, mata atau membran mukosa yang sering disebabkan oleh peradangan, infeksi, kanker, hipertensi, diabetes, dan lain-lain. Penyebab lain borok pada kulit termasuk tekanan dari berbagai sumber. Borok adah luka yang berkembang pada kulit, membran mukosa dan mata.

Penyakit borok bisa tmbul akibat keadaan udara yang panas dan lembab, bahan makan yang tak seimbang terutama bahan makan yang kurang mengandung vitamin A, sangat mempengaruhi peredaran darah dalam tubuh. Peredaran darah terdesak dalam pembuluh darah, akhirnya pecah dan menumbulkan luka pada kulit.

Berikut ini adalah cara mengobati penyakit borok dengan menggunakan ramuan alami:

Resep 1

Bahan:

Daun asam muda, 1/3 genggam

Daun sambiloto, 1/4 genggam

Daun baru cina, 1/4 genggam

Belerang, seukuran biji melinjo

Minyak kayu putih, 2 sendok teh

Minyak kelapa sawit, 4 sendok makan

Tawas, sebesar biji asam

Cara Meramu Resep:

Cuci bersih daun salam muda, daun sambiloto, dan daun baru cina. Tumbuk semua bahan sampai hlaus. Tambahkan minyaak kayu putih dan minyak kelapa, kemudian aduk sampai merata. Panaskan sebentar, kemudian angkat dan biarkan hingga dingin.

Aturan Pakai:

Oleskan ramuan pada borok atau luka. Ganti ramuan 2 kali sehari. Setiap akan digunakan, panaskan ramuan dahulu.


Resep 2

Bahan:

Daun wortel segar, secukupnya.

Madu, secukupnya.

Cara Membuat Resep:

Cuci bersih daun wortel, lalu giling halus. Tambahkan madu sambil diaduk merata.

Aturan Pakai:

Bubuhkan ramuan ke tempat yang sakit, lalu balut dengan kain perban. Ganti ramuan 2-3 kali sehari.


Resep 3

Bahan:

Daun ciplukan,1 genggam.

Air kapur sirih, 1 sendok teh.

Cara Meramu Resep:

Setelah dicuci hingga bersih, giling daun ciplukan hingga halus. Tambahkan air kapur sirih dan aduk-aduk marata.

Aturan Pakai:

Turapkan ramuan pada borok, lalu balut. Ganti 2 kali sehari

=========

Itulah cara mengobati borok secara alami. Anda juga bisa membaca info penting lainnya seperti manfaat daun sirih dan obat bisul tradisional. Semoga bermanfaat.!

No comments:

Post a Comment