Saturday, April 4, 2015

Manfaat Khasiat Daun Kelor Bagi Kesehatan Dan kecantikan

Berikut ini adalah beberapa manfaat dan khasiat daun kelor untuk kesehatan tubuh, rambut, mata, khasiat daun kelor untuk kecantikan kulit wajah, serta kandungan Gizi (vitamin) yang terdapat pada daun kelor.


Manfaat Daun Kelor

Tanaman kelor atau moringe Oilefera memiliki banyak khasiat untuk kesehatan manusia. Tanaman ini berupa pohon kecil dengan tinggi 3-10 meter. Daunnya berwarna hijau pucat mirip ganda dengan anak daun menyirip ganjil dan helaian daunnya berbentuk bulat telur.

Di Indonesia, tanaman kelor ini banyak ditanam sebagai pagar atau pembatas kebun. Banyak orang memanfaatkan daun kelor dan buah kelor untuk sayuran.

Ada pula yang mengaitkan tanaman ini dengan ilmu hitam seperti untuk mengusir setan. Namun, dibalik mitos tersebut, ternyata seluruh bagian dari tanaman kelor dapat dimanfaatkan untuk kesehatan.

Akar
Sebagai obat dalam, air rebusan akar kelor dapat menyembuhkan rematik, epilepsi, antiskorbut, diuretikum, dan gonorrhoea. Akar tanaman kelor ini juga dikenal sebagai pelaruh air seni, pelaruh dahak atau obat batuk, peluruh haid, penambah nafsu makan dan pereda kejang. Tumbukan halus akar kelor dapat dibuat bedak untuk tapel perut pada bayi yang baru lahir, pencegah iritasi kulit, obat penyakit kulit, serta sebagai parem untuk bengkak-bengkak pada penyakit beri-beri dan untuk pengobatan kaki yang terasa pegal dan lemah.

Kulit Batang
Berdasarkan hasil riset, kulit batang kelor mujarap sebagai penawar racun ular dan kalajengking. Selain itu, mengoleskan ekstrak kulit batang ekor, dapat mengatasi pembengkakan, sariawan, dan karang gigi.

Buah
Buah kelor diketahui mengandung zat alkaloida morongiona yang bersifat merangsang pencernaan makanan. Buah kelor juga dapat dimasak menjadi sayur asam yang lezat.

Bunga
Air rebusan bunga kelor dapat membantu mengatasi radang tenggorokan, flu dan cacingan.

Biji
Biji kelor dapat dipakai sebagai penjernih air. Selain itu, juga dapat dimanfaatkan sebagai kosmetik, obat-obatan, serta sumber minyak goreng nabati. Biji kelor yang telah kering mengandung 40 persen lemak tak jenuh sehingga dapat dimanfaatkan sebagai salah satu alternatif minyak sawit.

=================

Nah itulah manfaat daun kelor untuk kesehatan dan kecantikan kulit wajah, jangan lewatkan juga untuk membaca artikel tentang manfaat daun binahong.

dan juga manfaat kulit manggis

Manfaat Dan Khasiat Daun Kumis Kucing Untuk Kesehatan

Nah berikut ini adalah manfaat dan khasiat daun kumis kucing untuk kesehatan tubuh, serta khasiat daun kumis kucing untuk pengobatan tradisional.


Manfaat Daun Kumis Kucing

Kumis kucing (Orthosiphon grandiflarus) adalah tumbuhan semak yang banyak ditemukan di Asia Tenggara, terutama negara-negara beriklim tropis.Bagian dari tanaman kumis kucing yang paling bermanfaat adalah daunnya. Daun kumis kucing mengandung kadar kalium yang tinggi, glikosida orthosiponin yang bagus untuk menurunkan kadar asam urat, fosfat, dan oksalat dari dalam tubuh. Kumis kucing juga sudah terbukti khasiatnya untuk penyembuhan infeksi kandung kemih, membersihkan empedu dan ginjal, menyembuhkan rematik, menjaga tekanan darah, diabetes dan asam urat.

Manfaat dan Khasiat Daun Kumis Kucing:

Kumis kucing juga memiliki khasiat meringankan kejang otot ringan, bat ginjal dan masalah kantong empedu karena memiliki kandungan antiallergic, antihipertensi, antiinflamasi dan diuretik. Selain itu, tanaman ini pun digunakan sebagai obat untuk arteriosclerosis (pada pembuluh kapiler dan gangguan pada peredaran dan tekanan darah), bisa juga dengan jalan pengeringan daun dan bunga kemudian diseduh air hangat.

===================

Itulah manfaat daun kumis kucing untuk kesehatan, jangan lewatkan juga untuk membaca artikel kesehatan tentang manfaat daun sirih.
dan juga manfaat kulit manggis

Manfaat Khasiat Daun Dan Buah Belimbing Wuluh Untuk Kesehatan

Nah berikut ini adalah manfaat dan khasiat daun dan buah belimbing wuluh bagi kesehatan, serta sebagai obat tradisional untuk mengobati berbagai macam penyakit seperti: mengobati jerawat, darah tinggi, sakit batuk dan lainnya.


Manfaat Daun Dan Buah Belimbing Wuluh

Jangan bayangkan belimbing ini memiliki bentuk seperti belimbing pada umumnya. Belimbing sayur yang dikenal juga dengan sebutan belimbing wuluh adalah jenis buah yang biasanya digunakn ole para ibu untuk memasak. Rasanya yang asam dapat memperkuat rasa masakan .

Belimbing wuluh atau belimbing sayur ini terkadang dianggap sebagai tanaman pekarang saja, padahal tanaman teropis ini memiliki banyak khasiat untuk mengobati berbagai penyakit. Bagiyan yang bisa digunakan, yaitu buwah, batang, daun, dan bunganya.

Keempat bagian tersebut banyyak mengandung senyawa yang berkhasiat, di antaranya saponin, tannin, glukosida, hingga. kalsium. Salah satu yang paling dikenal orang, belimbing wuluh sebagai obat sariyawan. Konon, rasanya yang masam mengandung vitamin C yang tinggi, caranya dengan mengunyah atau ditempelkan pada bagiyan sariyawan.

Khasiat lain adalah sebagai obat asam atau sesak nafas. Cukup dengan merebus bunga belimbing wuluh dengan air dan gula batu. Lalu diminum 2-3 kali sehari sampai asma dan alerginya sembuh. Belimbing wuluh juga mampu mengobati batuk kering, kandungan kaliumnya mampu melancarkan dahak dan menurunkan panas. Sementara bagi penderita hipertens, atasi juga dengan belimbing wuluh yakni dengan merebus 3 buah belimbing wuluh yang di iris dengan 3 gelas air sampai tinggal setengahnya. Kemudiyan, saring dan minum dipagi hari.

Manfaat dan Khasiat Daun dan Buah Belimbing Wuluh:

Adapun khasiat dari belimbing wuluh adalah sebagai berikut.

1. Pengobatan jerawat

Untuk mengobati jerawat siapkan 3 buwah belimbing wuluh segar. Cuci hingga bersih. Buah diparut dan diberi sedikit garam. Tempelkan pada kulit yang berjerawat. Lakukan 2 kali sehari. Atau siapkan 6 buah belimbing wuluh dan 1/2 sendok teh bubuk belerang, digiling halus lalu diremas dengan 2 sendok makan air jeruk nipis. Ramuan ini dipakai untuk menggosok dan melumas muka yang berjerawat. Lakukan 2-3 kali sehari.

2. Pengobatan Tekanan Darah Tinggi

Siapkan 3 buah belimbing wuluh dan biji sari gading 25gr yang sudah dicuci bersih. Biji sari gading ditumbuk halus. Masukan kedalam panci berisi 4 gelas air dan rebuslah bersama belimbing wuluh. Dinginkan lalu saring sebelum diminum. Cukup diminum 1 gelas sehari. Buah yang besar dan berwarna hijau diparut, ambil air nya dan diminum. Atau bisa juga dengan cara menyiapkan 3 buah belimbing wuluh yang dicuci lalu dipotong-potong seperlunya, direbus dengan 3 gelas air bersih sampai tinggal tersisa 1 gelas. Setelah dingin disaring, Minum setelah makan pagi.

3. Obat batuk 

Caranya: Daun, bunga, buah yang masing-masing sama banyaknya direbus dalam air yang mendidih selama 1/2 jam, dan minum air nya. Untuk batuk pada anak, ambilah 25 kuntum bunga belimbing wuluh, 1 jari rimpang temugiring, 1 jari kulit kayu manis, 1 jari rimpang kencur, 2 butir bawang merah, 1/4 genggam pegagan, 1/4 genggam daun saga, 1/4 genggam daun inggu, 1/4 genggam daun sendok, dicuci dan dupotong-potong seperlunya, direbus dengan 5 gelas air bersih sampai tersisa 2 1/4 gelas. Setelah dingin lalu disaring, diminum dengan madu seperlunya. sehari 3 kali 3/4 gelas.

4. Pengobatan Diabetes 

Sementara unutuk anda yang menderita diabetes, siapkan 6 buah belimbing wuluh, lalu dilumatkan, direbus dengan 1 gelas air sampai airnya tinggal setengah, Saring, minum 2 kali sehari.

5. Pengobat Gondongan 

Caranya: Setengah genggam daun belimbing wuluh ditumbuk dengan 3 bawang putih. Kompreskan pada bagiyan gondongan. 10 ranting muda belimbing wuluh berikit daunya dan 4 butir bawang merah setelah dicuci bersih lalu ditumbuk halus. Barurkan ketempat yang sakit.

6. Rematik 

Caranya: Segenggam daun belimbing wuluh dicuci, tumbuk sampai halus, tambahkan kapur sirih, gosokan kebagiyan yang sakit itu. 100 gr daun muda belimbing wuluh, 10 biji cengkih dan 15 biji merica dicuci lalu digiling halus, tambahkan cuka secukupnya sampai menjadi adonan seperti bubur. Oleskan adonan bubur tadi ketempet yang sakit. Atau bisa juga dengan cara menyiapan 5 buah belimbing wuluh, 8 lembar daun kantil (Michelia Champaca L.), 15 biji cengkih, 15 butir lada hitam, di cuci lalu ditumbuk halus, diremas dengan 2 sendok makan air jeruk nipis dan 1 sendok makan minyak kayu putih. Dipakai untuk menggosok dan mengurut bagiyan tubuh yang sakit. Lakukan dengan 2-3 kali sehari.

7. Pegal linu 

Caranya: Satu genggam daun belimbing wuluh yang masih muda, 10 biji cengkih, 15 biji lada, digiling halus lalu ditambahkan cuka secukupnya. Lumukan ke tempat yang sakit.

8. Panu 

Caranya: Sepuluh buah belimbing wuluh dicuci lalu digiling halus, tambahkan kapur sirih sebesar biji asam, diremas sampai rata. Ramuan ini dipakai untuk menggosok kulit yang terasa panu. Lakukan 2 kali sehari.
dan juga manfaat kulit manggis

====================

Itulah manfaat daun belimbing wuluh untuk kesehatan, baca juga artikel tentang manfaat daun sirih.

Manfaat Khasiat Akar Pohon Dan Daun Beringin

Pohon beringin sangat identik dengan segala sesutu yang berbaru mistis. Bnyak orang menganggap pohon besar itu suci dan tempat kekuatan magis berkumpul. Tak jarang pula orang yang berfikir kalau lokasi disekitar pohon beringin adalah tempat yang "angker"'


Manfaat Pohon Beringin

Di balik semua rahasia yang terimpan, pohon beringin ternyata memiliki manfaat besar dalam menyembuhkan sejumlah penyakit.

Beringin yang bernama Latin Ficus benyaamia L, memiliki ketinggian sekitar 20-25 m. Batangnya tegak, bulat, dengan permukaan kasar. Pada bagian batang ini keluar akar gantung (akar udara). Pohon yang disebut waringian pada masyarakat Jawa dan Sumatra ini, memiliki bentuk daun tunggal, bertangkai pendek, dengan letak bersilang berhadapan. Bunganya tunggal, keluar dari ketiak daun, sementara buahnya buni berwarna hijau saat masih muda dan merah setelah tua.

Kandungan:

Akar udara yang terletak pada bagian batang pohon beringin mengandung asam amino, fenol, gula, dan asam orange. Memiliki rasa yang sedikit pahit, namun sejuk.

Khasiat:

Akar dan daun adalah bagian dari tanaman yang berkhasiat untuk mengatasi pilek, demam tinggi, radang amandel (tonsilitas), nyeri pada rematik  sendi, dan luka terpukul (memar). Sementara daunnya berkhasiat menyembuhkan  influenza, radang saluran napas ( bronkitis), batuk rejan (pertusis), malaria, radang usus akut ( akut enteritis), disenteri, dan kejang panas pada anak.

Ramuan dan Takaran:

Atasi kejang panas pada anak.

 Siapkan sekitar 100 gr daun beringin segar. Cuci bersih lalu rebus bersama 5 liter air selama 25 menit. Gunakan air rebusan ini selagi hangat untuk memandikan anak yang sakit.
 
Obat amandel.

 Untuk mengobati amandel, kita memerlukan akar udara beringin. Siapkan akar udara beringin sebanyak sekitar 180 gram, lalu siakan pula cuka sebanyak 1 gelas.

     Rebus akar beringin dengan 3 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Sebelum direbus sebaiknya potong-potong dahulu akar beringinnya. Setelah direbus  tambahkan  cuka lalu biarkan air rebusannya dingin..

Cara menggunakannya, pakai hanya kumur, dan lakukan  beberapa kali sehari.
dan juga manfaat kulit manggis

===============

Itulah manfaat beringin untuk kesehatan, baca juga artikel manfaat daun sirsak.

Obat Darah Tinggi (Hipertensi) Alami

Darah tinggi yang diderita dalam jangka waktu lama dapat mengakibatkan munculnya berbagai macam penyakit komplikasi, seperti pembesaran jantung, jantung koroner, kerusakan ginjal, kebutaan, sampai pada kematian akibat pecahnya pembuluh darah otak, gagal jantung, atau gagal ginjal.



Pengertian Darah Tinggi:

Darah tinggi atau hipertensi adalah kondisi di mana tekanan darah seseorang berada di atas normal yang di tunjukan oleh 2 jenis pengukuran oleh alat pengukur tekanan darah atau Sfigmomanometer. Seseorang di katakan memiliki tekanan darah tinggi jika hasil pengkuran sistolik dan diastolik terus menerus berada diatas kisaran 140/90 mmhg atau lebih. Namun begitu berapa pastinya hasil pengukuran Sfigmomanometer yang tepat sehingga seseorang bisa di sebut menderita tekanan darah tinggi adalah beragam. WHO sendiri memberi batasan bahwa seseorang bisa di katakan menderita darah tinggi jika tekanan darahnya sama atau di atas 160/95 mmHg. Sedangkan beberapa ahli penyakit dalam memiliki pendapat lain. Pendapat mereka antara lain adalah:

Batasan darah tinggi menurut NM Kaplan:
  • Untuk wanita tekanan darah normal adalah 140/90
  • Untuk wanita tekanan darah tinggi adalah 160/95
  • Untuk pria tekanan darah normal adalah 130/90
  • Untuk pria tekanan darah tinggi adalah 145/95
Gejala Darah Tinggi (Hipertensi):

Hipertensi atau tekanan darah tinggi harus diwaspadai, karena umumnya pada penderita hipertensi tidak merasakan adanya gejala. namun secara tidak sengaja beberapa gejala terjadi bersamaan dan dipercaya berhubungan dengan tekanan darah tinggi (padahal sesungguhnya tidak). Gejala yang dimaksud adalah sakit kepala, perdarahan dari hidung, pusing, wajah kemerahan dan kelelahan; yang bisa saja terjadi baik pada penderita hipertensi, maupun pada seseorang dengan tekanan darah yang normal.

Jika hipertensi sudah pada level yang berat atau menahun dan tidak diobati, bisa timbul gejala antara lain; sakit kepala, kelelahan, mual, muntah, sesak napas, gelisah, pandangan menjadi kabur yang terjadi karena adanya kerusakan pada otak, mata, jantung dan ginjal. Terkadang penderita hipertensi berat mengalami penurunan kesadaran dan bahkan koma karena terjadi pembengkakan otak. Keadaan ini disebut ensefalopati hipertensif, yang harus segera mendapatkan penanganan.

Penyebab Darah Tinggi (Hipertensi):

Berdasarkan penyebabnya, hipertensi terdiri atas dua macam yaitu Hipetensi Primer atau Esensial dan Hipertensi Sekunder.
Hipertensi primer atau esensial merupakan hipertensi yang tidak atau belum diketahui sebabnya (terdapat pada kurang lebih 90 % dari seluruh hipertensi).

Hipertensi sekunder adalah hipertensi yang disebabkan/ sebagai akibat dari adanya penyakit lain.
Hipertensi primer kemungkinan memiliki banyak penyebab; beberapa perubahan pada jantung dan pembuluh darah kemungkinan bersama-sama menyebabkan meningkatnya tekanan darah.

Jika penyebabnya diketahui, maka disebut hipertensi sekunder. Pada sekitar 5-10% penderita hipertensi, penyebabnya adalah penyakit ginjal. Pada sekitar 1-2%, penyebabnya adalah kelainan hormonal atau pemakaian obat tertentu (misalnya pil KB).

Penyebab hipertensi lainnya yang jarang adalah feokromositoma, yaitu tumor pada kelenjar adrenal yang menghasilkan hormon epinefrin (adrenalin) atau norepinefrin (noradrenalin).

Kegemukan (obesitas), gaya hidup yang tidak aktif (malas berolah raga), stres, alkohol atau garam dalam makanan; bisa memicu terjadinya hipertensi pada orang-orang memiliki kepekaan yang diturunkan. Stres cenderung menyebabkan kenaikan tekanan darah untuk sementara waktu, jika stres telah berlalu, maka tekanan darah biasanya akan kembali normal.

Cara mengobati darah tinggi secara alami adalah sebagai berikut:

Resep Obat Darah Tinggi 1

Bahan:

Daun semanggi gunung segar, 10-15 g.

Cara Meramu Resep:

Cuci daun semanggi gunung hingga bersih. Rebus dengan 3 gelas air bersih sampai air rebusan tersisa 11/2 gelas. Setelah dingin, saring air rebusan tersebut dan bagi menjadi 2 bagian yang sama banyak.

Aturan Pakai:

Minum ramuan ini setiap pagi dan sore hari.


Resep 2

Bahan:

Akar pule pandak, 50 g.

Cara Meramu Resep:

Cuci akar pule pundak hingga bersih, lalu potong tipis-tipis. Masukkan ke dalam panci, kemudian tambahkan 3 gelas air bersih. Rebus sampai air rebusan tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring air rebusan dan bagi menjadi 2 bagian.

Aturan Pakai:

Minum ramuan ini 2 kali sehari, yakni pada pagi dan sore.


Resep 3

Bahan:

Asam tarngguli, seukuran 3 jari.

Madu, 2 sendok makan.

Cara Meramu Resep:

Cuci asam trangguli hingga bersih. Tambahkan madu, kemudian remas-remas. Peras dan saring.

Aturan Pakai:

Minum ramuan ini sekaligus. Lakukan 2-3 kali sehari.


Makanan Penurun Tekanan Darah Tinggi Lainnya:

Ada beberapa makana alami yang dapat menurunkan tekanan darah tinggi antara lain : Bayam, Biji Bunga Matahari, Kacang-kacangan, Pisang, Kedelai, Kentang, Avokad, Cokelat Pekat, Mentimum, Melon, Semangka.

=========

Itulah bagaimana cara mengobati darah tinggi secara alami dan pegertian dari darah tinggi, semoga informasi ini bisa bermanfaat. Anda juga bisa membaca info penting lainnya seperti Obat Penyakit Jantung dan Manfaat Daun Sirsak untuk kesehatan.

Obat Disentri Akut Alami

Cara mengobati disentri dengan alami dan tradisional menggunakan ramuan herbal. Disentri umumnya disebabkan oleh infeksi bakteri atau amuba tetapi dapat juga disebabkan cacing parasit dan virus pada beberapa kasus.


Obat Disentri Akut Alami

Penyebab Disentri:

Disentri umumnya disebabkan oleh infeksi bakteri atau amuba tetapi dapat juga disebabkan cacing parasit dan virus pada beberapa kasus. Faktor kebersihan dan sanitasi lingkungan yang buruk menjadi penyebab utama infeksi ini, termasuk juga makanan yang kurang sehat. Di kawasan dengan sanitasi yang buruk, tinja yang mengandung bakteri dan amuba penyebab disentri dapat meracuni makanan dan air di kamar mandi umum.

Gejala dan Tanda Penyakit Disentri:

Di negara maju, gejala dan tanda-tanda penyakit disentri cenderung lebih ringan dibanding negara sedang berkembang khususnya yang beriklim tropis. Gejala ringan meliputi sakit perut ringan dan sering buang air besar karena terjadi diare. Gejala ini biasanya terlihat dari 1 sampai 3 hari ketika pasien terinfeksi (dinamakan masa inkubasi). Pada umumnya, pasien akan sembuh total dalam 1 minggu namun semuanya tergantung pada frekuensi diare dan penyebab terjadinya tinja berlendir dan mengandung darah.

Pada kasus khusus, pasien disentri juga mengalami intoleransi laktosa dimana enzim lactase untuk mencerna laktosa sedikit atau kurang banyak diproduksi oleh tubuh selama beberapa tahun. Pada umumnya, gejala-gejala disentri sebagai berikut:
  • Sakit dan nyeri pada bagian perut
  • Demam dan tubuh menggigil
  • Mual dan muntah-muntah
  • Diare dengan tinja berlendir bercampur dengan darah
  • Nyeri ketika duduk dan buang air besar
  • Lemah, letih, lesu dan mengalami sembelit
Berikut cara pengobatan disentri dengan alami:

Bahan:

Akar bungur kecil, 15 g.

Daun bungur kecil, 15 g.

Madu, secukupnya.

Cara Meramu Resep:

Rebus semua bahan yang telah dicuci bersih dalam panci berisi 3 gelas air bersih. Biarkan sampai air rebusan tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring air rebusannya dan bagi menjadi 2 bagian.

Aturan Pakai:

Minum 2 kali sehari pada pagi dan sore hari. Setiap kali minum 1/2 gelas dan tambahkan dengan madu.

========

Itulah tips bagaimana mengobati sakit disentri secara tradisional. Anda juga bisa membaca info penting tentang obat darah tinggi alami dan khasiat daun sirsak.

Manfaat Dan Khasiat Bunga Pepaya Untuk Kesehatan

Secara morfologis, bunga pepaya juga memiliki bentuk serupa terompet kecil. Warnanya kuning pucat cenderung putih dan dilengkapi dengan tangkai. Bunga ini tumbuhan pada batang tetapi pada pepaya jantan, bunganya tumbuh pada tangkai yang memanjang. Bunga pepaya lazimnya ditemukan pada area pucuk pohon pepaya. Bunga pepaya memiliki karakteristik rasa yang pahit sama seperti daunnya. Hal ini disebabkan oleh kandungan Alkaloid Carpein atau C14H25No2. Senyawa ini ditemukan oleh Dr.Carpein di tahun 1980. Berdasarkan penelitian lanjutan, diketemukan fakta bahwa zat alkaloid carpein ini bisa digunakan untuk mengobati penyakit jantung. Dengan demikian, salah satu khasiat bunga pepaya adalah membantu penyembuhan penyakit jantung.


Manfaat Bunga Pepaya

Selain mengandung senyawa alkaloid carpein, bunga pepaya juga diketahui mengandung tanin, steroid, flavanoid, triterpenoid, serat alami dan juga karbohidrat. Berdasarkan uji kinis, ternyata senyawa yang terdapat dalam bunga pepaya ini sangat ampuh melumpuhkan pengaruh radikal bebas di dalam tubuh manusia dan juga membersikan darah.

Mengolah Bunga Pepaya:

Untu mendapatkan khasiat bunga pepaya ini, tentu diperlukan ketelatenan dalam hal konsumsi. Bagi Anda yang tak menyukai rasa pahit bunga pepaya, jangan takut sebab ada banyak terik untuk mereduksi rasa pahit tersebut. Salah satunya adalah dengan merebus bunga pepaya dengan daun jambu air sebelum diolah menjadi tumisan dan jenis kuliner lainnya. Cara lainnya dengan mengurapi bunga pepaya dengan garam agar getahnya hilang.

===================

Itulah khasiat bunga pepaya, baca juga artikel tentang manfaat daun pepaya.